Rapat Kerja Tahunan (Raker) ke-9 FBS dengan tema “Strategi Peningkatan Kualitas Pendidikan Menuju Program Studi Unggul”

Rapat Kerja Tahunan (Raker) ke-9 FBS dengan tema “Strategi Peningkatan Kualitas Pendidikan Menuju Program Studi Unggul”

Jakarta,20 Februari 2025, Fakultas Bahasa dan Sastra Universitas Nasional (UNAS) telah melaksanakan Rapat Kerja pada tanggal 19-20 Februari 2025 di Ruang Seminar Menara. Rapat ini mengusung tema “Strategi Peningkatan Kualitas Pendidikan Menuju Program Studi Unggul”.

Rapat dibuka oleh Dekan Fakultas, Bapak Dr. Somadi, M.Pd., yang memaparkan pentingnya menghasilkan Laporan Kinerja Program Studi (LKPS) dan menyatakan bahwa seluruh dosen harus memiliki latar belakang yang linier. Dalam upaya meningkatkan kerja sama tridharma, Fakultas telah melakukan berbagai MOU, termasuk kerja sama dengan Universitas Muhammadiyah dalam pembuatan book chapter. Peningkatan penerimaan mahasiswa lokal, nasional, dan internasional juga menjadi fokus utama, bersamaan dengan dorongan untuk prestasi mahasiswa yang lebih baik.

Bapak Dr. Somadi, M.Pd. menyoroti tantangan dalam percepatan kenaikan pangkat dosen dan menjelaskan bahwa akses gratis ke jurnal Scopus akan berakhir dalam lima tahun. Selain itu, ia mencatat bahwa paten untuk karya sosial masih jarang yang terdaftar di HAKI. Ia mengusulkan integrasi kearifan lokal dalam kurikulum pendidikan sebagai salah satu strategi peningkatan kualitas, termasuk pembuatan modul yang mengangkat praktik dan tradisi lokal dalam pembelajaran.

Dalam sesi selanjutnya, Bapak Iskandarsyah, S.S., M.Hum., Ph.D mempresentasikan Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Bahasa dan Sastra untuk periode 2021-2025. Ia menekankan pentingnya meningkatkan mutu akademik, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Beliau juga menyampaikan bahwa kinerja dosen Fakultas cukup baik, dengan banyaknya International Agreement yang berhasil dibawa pulang. Namun, masalah kesejahteraan dosen tetap menjadi tantangan yang berdampak pada publikasi.

Bapak Abdul Rahman Wijaya Putra, S.S., M.Hum. melanjutkan dengan membahas strategi peningkatan rekognisi internasional, termasuk rencana untuk menyelenggarakan webinar dengan narasumber internasional dan membangun kolaborasi dengan peneliti dari luar negeri. Ibu Dr. Fairuz, S.S., M.Hum.kemudian memaparkan Laporan Kinerja Tahunan untuk tahun akademik 2023-2024, menyoroti kebutuhan untuk memperhatikan jumlah mahasiswa aktif dan rasio dosen terhadap mahasiswa yang masih belum ideal.

Dalam sesi diskusi, beberapa peserta memberikan masukan dan pertanyaan terkait isu-isu yang dihadapi, seperti kebutuhan tenaga kerja di bidang bahasa Jepang dan permasalahan terkait dosen yang tidak linier. Rapat juga membahas rencana kerjasama dengan berbagai universitas internasional dan pengembangan program studi yang relevan.

Pada sesi kedua, pemaparan dilanjutkan oleh prodi Jepang dan beberapa prodi lainnya mengenai kondisi terkini dan tantangan yang dihadapi. Ibu Kurnia Rachmawati, S.S., M.A. dan Ibu Dr. Tetet Sulastri, S.S., M.Si. membagikan informasi terkait akreditasi dan animo mahasiswa baru yang menurun, sementara Ibu Tetet Sulastri melaporkan tentang pengoperasian Magister Linguistik.

Rapat ditutup dengan catatan dari Dekan, yang menekankan pentingnya menjaga citra baik dalam pengajaran dan publikasi. Dekan juga mengingatkan agar semua data dukung per prodi diselesaikan pada hari itu. Berita acara ini diharapkan dapat menjadi pedoman bagi Fakultas Bahasa dan Sastra dalam meningkatkan kualitas pendidikan menuju program studi unggul.(FBS)

Dokumentasi kegiatan : https://drive.google.com/drive/folders/1ET7do_5qUucy3mc_shlIZIMqiGTCPWDK?usp=sharing